Kamis, 27 Maret 2025, pukul 11:43
Mempelajari bagaimana pengelolaan Swakelola, yang merupakan suatu alternatif untuk merenda kerjasama antar lembaga, BGP DKI Jakarta menghadirkan Bapak Rommy Agus dari Ikatan Ahli Pengadaan Barang Jasa, LKPP pada Jumat, 14 Maret 2025.
Diawali dengan motivasi Ketua Tim Kemitraan Muhammad Faisal kegiatan ini dilaksanakan di kantor. Menarik mempelajari bagaimana pengelolaan Swakelola, apa saja syaratnya, bagaimana tahapannya, tipe tipe swakelola seperti apa serta bagaimana penandatanganan kontrak dilakukan. Tetap semangat mempelajari hal baru di saat kerja dari mana saja (KDM).